13 October 2016

Pilih Yang Mana, Template Buatan Sendiri Atau Template Hasil Download ?

Pilih Yang Mana, Template Buatan Sendiri Atau Template Hasil Download ? - Template atau tampilan blog adalah bagian yang cukup penting di dalam blog kita, kenapa ? karena template merupakan tampilan blog kita, saat pertama kali seseorang mengunjungi sebuah blog adalah tentunya dia akan melihat tampilan blog kita.

Dan template juga merupakan identitas blog kita khususnya bagi yang menggunakan template buatan sendiri atau style tampilan sendiri, jika blog kita menggunakan template hasil download atau buatan orang lain tentunya sudah mainstream atau terlalu biasa, karena tampilannya akan sama dengan blog yang menggunakan template hasil downlodan yang sama.

Pilih Yang Mana, Template Buatan Sendiri Atau Template Hasil Download ?

Tapi semuanya kembali lagi kepada si pemilik blog tersebut, apa ingin membuat template khusus untuk tampilan blognya, atau tidak ingin ribet dan membuat masalah dengan pasukan CSS, HTML, dan Javascript. Kalau saya lebih memilih menggunakan template sendiri, kenapa ? berikut alasan kenapa saya lebih memilih template buatan sendiri.

Kenapa Lebih Memilih Template Buatan Sendiri ?

1. Karena Template Buatan Sendiri Bisa Dibuat Sesuka Hati
Nah ini adalah bagian yang paling saya sukai dari membuat template sendiri, karena kita bisa sesuka hati mendesain atau membuat tampilan blog kita, misalkan kita ingin membuat template 2 kolom,  3 kolom, ingin style grid, dan lain - lain. Jika kita menggunakan template orang lain pastinya akan ada kesulitan tersendiri saat meredesign, apalagi jika komponen di templatenya sangat banyak, bayangkan pasti ribet bukan ? berbeda dengan template buatan sendiri, kita bisa sesuka hati menambah atau mengedit komponen - komponennya, dan jauh lebih mudah karena masih template tersebut masih polos sepolos saya😜.

2. Karena Template Buatan Sendiri Lebih Wow
Kenapa jadi saya bilang wow ? 😲sama seperti yang saya bicarakan di poin pertama tadi, dengan template buatan sendiri tentunya blog kita akan memiliki identitas tampilannya sendiri, berbeda dengan blog - blog lain yang ada di mbah google, apalagi jika sobat mendesainnya sebagus mungkin, misalnya sesuai yang lagi trend sekarang yaitu tampilan grid flat design dengan efek - efek seperti android lollipop, kalau saya lebih suka tampilan yang simple - simple saja, kurang suka tampilan yang ribet, hehe.

3. Karena Template Buatan Sendiri Fast Loading
Masih berkaitan dengan poin pertama dan kedua, template buatan sendiri tentunya akan Fast Loading atau loading saat kita membuka blog cepat, karena template buatan sendiri masih polos sepolos saya 😜(bercanda), itulah sebabnya menjadi fast loading, seperti blog saya ini cepat bukan loadingnya (bercanda lagi, lemot selemot siput gan loadingnya). Karena template buatan sendiri kita membuatnya dari kerangka template yang hanya berisikan HTML polos struktur template blogger saja, jadi komponennya sangatlah sedikit, berbeda dengan template hasil downloadan yang komponennya sangat banyak, tapi tidak semua template downloadan lemot, ada juga yang fast loading, karena ada desainer template yang juga mengutamakan fitur kecepatan loading di templatenya.

4. Karena Template Buatan Sendiri Lebih Istimewa
Sama seperti poin kedua, template buatan sendiri memiliki identitas tersendiri di mata pengunjung blog, karena tampilannya berbeda dengan blog – blog lain yang ada di mbah google, dan juga istimewa seistimewa martabak spesial (bercanda lagi gan), apalagi jika pembuat template tersebut sangat kreatif dan paham bahasa bahasa alien (bercanda, bahasa program maksudnya), pasti templatenya sangatlah istimewa lain daripada yang lain.

5. Karena Template Buatan sendiri bisa di ….
Penasaran judulnya apa ? yang terakhir ini adalah yang paling saya sukai, yakni karena template buatan sendiri bisa di … JUAL !😝 (*admin juga manusia gan butuh duit), tau kan blogger – blogger terkenal seperti Kang Ismet, Kang Rian, Kang Adhy Kompi Ajaib, Mas Sugeng, Arlina Design, dan lain – lain yang tidak bisa saya sebutkan namanya, salah satu mata pencaharian mereka adalah dengan menjual karya template mereka, biasanya harga standard template adalah 50rb, nah sobat kalikan saja misalkan ada 10 pembeli template sudah berapa penghasilan mereka ? lalu bagaimana jika templatenya seharga 100rb dan dibeli lebih dari 100 orang ? jadi Kanjeng Jones deh (*plak…. bercanda mulu ah).
Saya juga menjual template buatan saya, tapi sangat jauh berbeda penghasilannya daripada blogger - blogger senior yang saya sebutkan tadi, kalau buatan saya paling banyak cuma 5 pembeli (nasib kurang tampan mungkin ya).

Mungkin cukup artikel curhat kali ini, jadi menurut sobat lebih bagus mana ? template buatan sendiri ? atau template hasil download ? atau template hasil redesign ?

Satu lagi, jika sobat berminat dengan template yang sedang digunakan blog ini sobat bisa menghubungi saya biar lebih mesra (bercanda, tapi kalau ada yang nawar sikat gan wkwk😝😝).
Disqus Comments